Youper, aplikasi pengelola kesehatan emosional Anda.

02.24.00

Anda berurusan dengan kecemasan atau depresi, atau ingin meningkatkan diri anda menjadi lebih produktif atau kreatif? Cobalah unduh aplikasi bernama Youper di ponsel anda.

Youper merupakan aplikasi kesehatan mental dengan chatbot yang disebut sebagai "asisten kesehatan emosional", dengan menggunakan kecerdasan buatan atau AI (Artificial Intelligence) untuk memantau dan meningkatkan kesehatan emosional Anda. Youper membantu Anda mengendalikan kesehatan emosional dan merasakan yang terbaik dengan percakapan cepat berdasarkan berbagai teknik psikologis yang disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya Anda. AI pada aplikasi Youper dikembangkan dengan memasukkan penelitian ilmiah terbaru tentang otak untuk meningkatkan kesehatan emosional penggunanya.

Youper lahir dari gagasan bahwa setiap orang dapat menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri, seperti menjadi "Super You", bahkan Youper berasal dari kombinasi kata You + Super. Youper berbasis di San Francisco dan didirikan pada tahun 2016, dibuat oleh tim dokter, ilmuwan, dan insinyur yang dipimpin oleh Dr. Jose Hamilton yang merupakan psikiater.


Youper memiliki beberapa jargon seperti "Miliki percakapan cepat yang mengubah hari Anda", "Dengarkan Youper membimbing Anda melalui meditasi yang dipersonalisasi", "Pahami diri Anda, lacak suasana hati Anda, dan pantau kesehatan emosional Anda".

Pertanyaan-pertanyaan dan latihan yang diberikan oleh chatbot pada Youper dimaksudkan untuk membantu pengguna mencapai pemahaman yang lebih baik tentang emosi, pikiran, dan perilaku mereka.
Chatbot pada Youper meminta pengguna untuk fokus pada pemikiran mereka dan mengidentifikasi perasaan mereka dari menu kata-kata deskriptif yang telah tersedia. Kemudian terdapat skala yang memungkinkan mereka menilai kekuatan emosi itu dari "sedikit" hingga "luar biasa". Pengguna juga diberikan opsi untuk latihan mindfulness dan petunjuk penjurnalan.

Fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi Youper cukup banyak, yang pertama meditasi yang dipersonalisasikan seperti pelatihan bernafas, percakapan-percakapan dengan chatbot akan diubah menjadi jurnal sehingga kita dapat melihat dan melacak suasana hati kita dari hari ke hari, setelah itu kita dapat memantau progresnya, apakah suasana hati dan kesehatan emosional kita menaik atau menurun. Lalu kita dapat melakukan serangkain tes agar kita dapat mengetahui dan memahami bagaimana diri kita, yang disesuaikan dengan tes MBTI.

Kelebihan Youper adalah akses yang mudah dengan ikon-ikon yang jelas sehingga mudah diikuti dan dipahami, chatbot yang cepat dan 80% akurat. Sedangkan kelemahan dari aplikasi ini yaitu hanya berbahasa Inggris dan sedikit fitur yang tersedia secara gratis, jika ingin mengakses semua fitur-fiturnya, kita diharuskan berlangganan dengan biaya yang cukup mahal.

Anda dapat mengunjungi website resmi Youper https://www.youper.ai/

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Like us on Facebook

https://www.facebook.com/vivi.mufidah.165?ref=ts&fref=ts

Flickr Images